Apa sebenarnya yang menggerakkan ekonomi dunia? Mengapa kita susah mencari pekerjaan, dan pekerjaan yang ada pun gajinya pas-pasan? Benarkah para pengusaha hanya memikirkan laba, dan mengapa pemerintah sering memihak pengusaha? —- Kartunis Larry Gonick dan ahli psikologi Tim Kasser berkolaborasi membuat kartun lucu dan mudah dicerna mengenai sistem ekonomi dunia sekarang, mengungkap nilai-nilai yang mendorongnya, serta mencari tahu apa yang salah dengannya. Hiperkapitalisme membahas bagaimana kapitalisme berubah menjadi hiperkapitalisme—versi ekstremnya yang hanya mengutamakan laba dan konsumsi—serta pengaruhnya ke lingkungan hidup dan kesejahteraan kita. Gonick dan Kasser menggunakan ilustrasi lucu dan menghibur tapi tajam dan mendalam untuk membuat kita mudah paham cara kerja ekonomi global dan gagasan-gagasan rumit yang mendasarinya. Dalam penjelajahan dari pabrik hingga toko dan ruang rapat direksi, kita diajak memikirkan kembali bagaimana seharusnya sistem ekonomi agar bisa menjadi sehat, adil, dan berkelanjutan. — “Buku ini menjelaskan cara kerja dunia, dan kenapa makin lama makin parah saja. Bacalah segera, sebelum terlambat.” —Bill McKibben, penulis The End of Nature dan Deep Economy “Pengantar bagus untuk keadaan ekonomi sekarang dan apa yang pasti dilakukan terhadapnya. Buku yang pasti ditunggu-tunggu para penggemar Gonick.” —The Library Journal
Penulis: Larry Gonick & Tim Kasser
Penerjemah: Damaring Tyas Wulandari Palar
Editor: Andya Primanda
Penataletak Sampul: & Isi: Grace Gabriella
Kategori: Nonfiksi, Komik, Ekonomi
Terbit: 24 Desember 2024
Harga: Rp100.000
Tebal: 206 halaman
Ukuran: 150 mm x 230 mm
Sampul: Softcover
ISBN: 9786231343093
ISBN: Digital: 9786231343109
ID KPG: 592402358
Usia: 15+
Bahasa: Indonesia
Penerbit: KPG
Tag: Ekonomi
-
Hiper-Kapitalisme
-
Talking to My Daughter about the Economy
Kenapa ada begitu banyak ketimpangan? Dalam buku ringkas ini, Yanis Varoufakis menjawab pertanyaan anak perempuannya yang begitu sederhana tapi juga begitu menggusarkan itu. Dengan menggunakan analogi dari cerita-cerita klasik maupun populer—dari Oidipus, Frankenstein, hingga The Matrix, ia menjelaskan apa itu ekonomi dan kenapa ekonomi punya daya yang dahsyat dalam membentuk hidup kita. Ia juga mengajak kita untuk merebut kembali ekonomi dari tangan para ekonom yang menurutnya hampir selalu keliru. Sebab, ia yakin, semakin ilmiah model ekonomi kita, semakin lemah relasinya dengan ekonomi nyata. ——– “Suatu analisis atas ekonomi global yang provokatif dan menantang namun tidak menggurui: apa, bagaimana dan ke mana, serta kenapa ekonomi tidak pernah apolitis. Dengan menggunakan mitos-mitos kuno, praktik budaya populer, maupun kisah-kisah keluarga, Varoufakis menyajikan teks yang mudah dipahami tapi mendalam sekaligus akrab.” —Nigel Jones, Observer “Salah satu pahlawan saya. Selama masih ada orang-orang seperti Varoufakis, masih ada harapan!” —Slavoj Zizek
Penulis: Yanis Varoufakis
Editor: Ining Isaiyas
Penerjemah: Ninus Andarnuswari
Penataletak & Perancang
Sampul: Teguh Tri Erdyan
Kategori: Nonfiksi, Bisnis & Ekonomi
Terbit: 6 April 2022 (Cetakan pertama), 22 Januari 2025 (Cetakan kedua)
Harga: Rp 80.000
Tebal: 144 halaman
Ukuran: 150 mm x 230 mm
Sampul: Softcover
ISBN: 9786024818111
ISBN: Digital: 9786024818128
ID KPG: 592502343
Usia: 13+
Bahasa: Indonesia
Penerbit: KPG -
Conscious Capitalism
“Saya sudah lama meyakini bahwa perusahaan punya tanggung jawab untuk menyeimbangkan daya laba dengan nurani sosial, tapi hanya sedikit pemimpin yang punya pemahaman untuk melakukannya sebagai bagian tak terpisahkan dari perusahaan. Conscious Capitalism karya John Mackey dan Raj Sisodia ini
Terbit: tepat pada waktunya, memberikan kerangka kerja yang realistis sehingga perusahaan bisa melayani berbagai pemangku kepentingan dengan lebih baik. Saya sangat merekomendasikan agar Anda mendengarkan apa kata mereka.” —Howard Schultz, ketua, presiden, dan CEO, Starbucks Kapitalisme Berkesadaran (Conscious Capitalism) bukan soal menjadi bajik atau menjadi baik-baik saja dengan berbuat baik. Kapitalisme Berkesadaran adalah suatu cara pikir tentang bisnis yang lebih sadar akan tujuannya yang lebih tinggi, dampaknya terhadap dunia, dan relasinya dengan berbagai unsur dan pemangku kepentingannya. Ia mencerminkan kesadaran yang lebih mendalam tentang mengapa bisnis ada dan bagaimana bisnis dapat menciptakan lebih banyak nilai. Kedua
Penulis: buku ini menyodorkan empat prinsip Kapitalisme Berkesadaran: tujuan lebih tinggi, integrasi pemangku kepentingan, ke pemimpin an berkesadaran, dan budaya serta manajemen berkesadaran. Dengan keempat prinsip itu menjadi
Bahasa: bersama dalam dunia bisnis,
Penulis: berharap akan berkembang suatu kapitalisme dan bisnis yang menjawab tantangan yang kita hadapi saat ini dan menawarkan janji masa depan yang jauh lebih baik.
Penulis: John Mackey & Raj Sisodia
Penerjemah: Y. D. Anugrahbayu
Editor: Christina M. Udiani
Penataletak & Perancang
Sampul: Teguh Tri Erdyan
Kategori: Nonfiksi, Bisnis & Ekonomi
Terbit: 6 April 2022
Harga: Rp 130.000
Tebal: 376 halaman
Ukuran: 150 mm x 230 mm
Sampul: Softcover | Hardcover
ISBN: 9786024818036
ISBN: Digital: 9786024818043
ID KPG: 592202012
Usia: 17+
Bahasa: Indonesia
Penerbit: KPG -
Beyond Marketing: Growth & Sustainabillity
PRODUCT, price, place, promotion. Empat unsur bauran pemasaran, yang lebih dikenal sebagai 4P, bersama segmentasi, targeting, dan positioning (STP) seakan menjadi mantra sakti dalam dunia pemasaran. Namun, tak banyak yang menyadari bahwa kini strategi pemasaran transaksional dengan 4P dan STP tidak lagi cukup untuk menjamin keberhasilan sebuah bisnis. Perkembangan dunia bisnis dan perubahan perilaku konsumen menuntut pendekatan pemasaran yang baru. Kini bisnis bukan lagi sekadar transaksi jual-beli. Ada keterikatan dan kepercayaan yang tumbuh antara konsumen dan pemasar. Dan keberhasilan bisnis tidak hanya diukur dari keuntungan yang dicetaknya, melainkan juga dari pertumbuhan dan kelangsungannya. Menggunakan strategi NICE (Network, Interaction, Common Interest, Experience), pemasaran relasional muncul memenuhi tuntutan ini. Tanpa sepenuhnya meninggalkan pendekatan transaksional yang sudah lama hadir, pemasaran relasional melengkapinya. Apa dan bagaimana pemasaran relasional dipraktikkan di Indonesia? Buku ini membahasnya dengan ringkas dan cerdas.
Penulis: Dr. Jony Oktavian Haryanto
Penyunting: Anastha Eka
Perancang
Sampul: Wendie Artswenda
Penataletak: Landi A. Handwiko
Kategori: Nonfiksi, Ekonomi
Terbit: Mei 2017
Harga: Rp
Tebal: 140 halaman
Ukuran: 135 mm x 210 mm
Sampul: Softcover
ISBN: 9786024242992
ISBN: Digital:
ID KPG: 591701360
Bahasa: Indonesia
Usia: 15+
Penerbit: KPG E-Book
Gramedia digital Buku Terkait -
Indonesia 2045: Gagasan Ekonomi Milenial Melihat Masa Depan
“Buku ini merupakan wujud tingginya semangat generasi muda dalam berkarya dan berkontribusi mendukung visi Indonesia yang lebih maju dan sejahtera. Pembahasan yang forward looking dalam menghadapi kondisi TUNA (turbulent, uncertain, novel, dan ambiguous) dapat semakin membuka diskursus dan menjadi insight bagi pengambil kebijakan. Pemikiran ekonom muda dalam menuangkan gagasannya untuk menjawab tantangan perekonomian menunjukkan kepedulian dan sumbangsih nyata terhadap masyarakat.” —Dody Budi Waluyo, S.E., MBA., Deputi Gubernur Bank Indonesia “Lulus dari jeratan middle-income trap (MIT) merupakan salah satu cita-cita besar Indonesia. Buah pikiran ekonom muda yang mengulas tantangan serta strategi untuk menanganinya merupakan langkah besar dalam lini masa perkembangan pelaku di setiap sektor perekonomian serta masyarakat luas. Harapannya tulisan ini juga dapat menginspirasi lebih banyak gagasan-gagasan cerdas lainnya untuk bergotong-royong membangun bangsa.” —Prof. Suahasil Nazara, Ph.D., Wakil Menteri Keuangan RI “Bagaimana arah perekonomian Indonesia di tahun 2045? Buku “Indonesia 2045” karya ekonom milenial dengan gaya dan pemikirannya mencoba mengulas strategi besar mewujudkan perekonomian Indonesia yang jaya, kaya, dan adil untuk semuanya. Berbagai permasalahan, gagasan, dan strategi kebijakan ekonomi diulas dengan kejernihan dan keluasan perspektif dari para ekonom muda, membuat saya yakin dan bangga bahwa generasi merekalah yang akan mewujudkan cita-cita kemerdekaan Bangsa Indonesia.” —Teguh Dartanto Ph.D., Pejabat Dekan FEB UI
Penulis: Sri Mulyani, M. Chatib Basri, Ari Kuncoro, Iwan J. Aziz, Destry Damayanti, Teuku Riefky • Talitha Chairunissa • Jahen F. Rezki • Bisuk Abraham Sisungkunon • Atiqah Amanda Siregar • Muhammad Hanri • Imanul Hakim Camil • Andhika Putra Pratama • Ajeng Karina Sari • Andini Eka Fithriyani • Syahda Sabrina • Windy Natriavi • Iqbal Makbul Taher • Lestary Jakara Barany • Nicko Yosafat
Editor: Christina M. Udiani
Editor: Tamu: Andry Asmoro, Helmi Arman, Kiki Verico, Lana Soelistianingsih, Mohamad Ikhsan, Teuku Riefky
Penyelaras
Bahasa: Ario Bimo Nusantara
Perancang
Sampul: dan Penataletak: Imajikami
Kategori: Nonfiksi, Ekonomi
Terbit: 25 Agustus 2021
Harga: Rp95.000
Tebal: 280 halaman
Ukuran: 140 mm x 210 mm
Sampul: Softcover
ISBN: 9786024816254
ISBN: Digital: 9786024816261
ID KPG: 592101937
Bahasa: Indonesia
Usia: 15+
Penerbit: KPG -
Globalisasi, Ekonomi Konstitusi, dan Nobel Ekonomi
Perdebatan tentang sistem ekonomi nasional sesuai amanat Konstitusi sudah berlangsung sejak lama, terutama setiap kali terjadi pembahasan kebijakan ekonomi. Relevansi perdebatan itu semakin penting di tengah arus globalisasi dan liberalisasi ekonomi yang menguat. Tidak sedikit kalangan menilai, pilihan kebijakan ekonomi pragmatis yang diambil lebih dari lima dasawarsa terakhir ini—selain mencatat sejumlah kemajuan—bila diukur dengan indikator konvensional seperti pertumbuhan ekonomi dan inflasi, tidak sepenuhnya mencerminkan amanat dan semangat yang tersurat dan tersirat dalam Konstitusi. Konstitusi Indonesia sejak awal lebih menekankan sistem perekonomian terencana, terutama dalam aspek pemerataan kesejahteraan dan keadilan sosial. Negara diharuskan memiliki peran besar untuk menguasai sumber daya alam dan cabang-cabang produksi yang menguasai hajat hidup orang banyak. Upaya untuk membangun sistem ekonomi pasar terencana—yang terus memelihara cita-cita etis sosialisme—ternyata sangat sulit di tengah gelombang liberalisasi, deregulasi, dan berbagai intervensi propasar. Tampak jelas, kebijakan ekonomi apa pun, termasuk yang paling liberal sekalipun, berusaha dicocok-cocokkan dengan landasan filosofis yang ada dalam Konstitusi. Selain membabarkan pergulatan sistem ekonomi nasional, Globalisasi, Ekonomi Konstitusi, dan Nobel Ekonomi menyertakan berbagai pemikiran para pemenang Nobel Ekonomi yang teori-teorinya sedikit banyak memberi inspirasi pada substansi kebijakan ekonomi di Tanah Air. Buku ini memberi sudut pandang yang dapat memantik keterbukaan dan kejelasan wacana tentang arah perkembangan ekonomi Indonesia ke depan.
Penulis: Hendrawan Supratikno
Editor: Galang Aji Putro
Perancang
Sampul: Wendie Artswenda
Penataletak: Setyo Bekti Nugroho
Kategori: Nonfiksi, Ekonomi
Terbit: 21 April 2021
Harga: Rp 60.000
Tebal: 164 halaman
Ukuran: 120 mm x 190 mm
Sampul: Softcover
ISBN: 9786024815790
ID KPG: 592101905
Usia: 15+
Bahasa: Indonesia
Penerbit: KPG -
Hikayat si Induk Bumbu
Di Indonesia dan di berbagai negara di dunia, garam tidak lagi sekadar kristal putih di dapur atau di meja makan. Di tungku-tungku peleburan pabrik, garam juga digunakan untuk proses produksi. Sayangnya, di Indonesia perluasan penggunaan garam belum diikuti oleh perubahan proses produksi. Kini, ratusan tahun berselang sejak prasasti Biluluk —catatan tertua soal produksi garam —dipahat pada abad XIV, cara pembuatan garam di pesisir utara Jawa nyaris tidak berubah. Bahkan nyaris tak tersentuh teknologi modern. Petani garam masih mengandalkan panas matahari untuk menguapkan air laut, lalu mengumpulkan kristal garam hasil penguapan. Dengan begitu, mungkinkah kita berswasembada garam dengan memiliki industri sendiri? Apa saja tantangan yang dihadapi untuk mencapai swasembada garam? Hikayat si Induk Bumbu memberi jawaban atas dua pertanyaan penting tersebut.
Penulis: Prof. Dr. Ing Misri Gozan, Faisal Basri dkk.
Kategori: Nonfiksi, Manajemen
Terbit: 26 Februari 2018
Harga: Rp 75.000
Tebal: 176 halaman
Ukuran: 140 mm x 215 mm
Sampul: Softcover
ISBN: 9786024247928
ID KPG: 591801477
Usia: 15+
Bahasa: Indonesia
Penerbit: KPG -
Who Wants to be A Rational Investor
Menurut Jeremy Siegel, pakar keuangan Wharton School, 75 persen pergerakan
Harga: di bursa saham tidak diketahui penyebabnya. Karena manusia bukan komputer, ada kemungkinan bahwa faktor psikologi, sosial budaya, dan ketidakrasionalan investor ikut berperan menentukan
Harga: saham. Maka jangan heran jika di dalam buku ini Anda akan menemukan hubungan antara fluktuasi
Harga: saham dan Christiano Ronaldo, Paul the Octopus, nyamuk Aedes aegypti, Santa Klaus, angka hoki, batu petir bocah Ponari, Friday 13th, bulan terkutuk, lebaran, Sun Tzu, dll. Buku ini berisi kumpulan tulisan yang berfungsi sebagai “jam weker”-sebagai alarm yang mengingatkan dan membangunkan kita dari keterlenaan untuk segera kembali ke kondisi yang rasional menuju pencapaian tujuan investasi kita.
Penulis: Lukas Setia Atmaja
Kategori: Nonfiksi, Bisnis, Ekonomi, Manajemen
Terbit: 16 Juli 2018
Harga: Rp 75.000
Tebal: 192 halaman
Ukuran: 140 mm x 210 mm
Sampul: Softcover
ISBN: 9786024249991
ID KPG: 591801534
Bahasa: Indonesia
Usia: 15+
Penerbit: KPG -
Who Wants to be A Smiling Investor
Siapa orang di dunia ini yang tidak mau cepat kaya? Ini adalah buku kartun tentang cara-cara berinvestasi saham. Bagaimana memilih saham, cara membeli dan menjualnya, dan risiko investasi semua dibahas di dalamnya. Ditulis oleh guru besar keuangan dari Prasetya Mulya dan digambar oleh kartunis kondang Indonesia, buku ini kocak abis!
Penulis: Lukas Setia Atmaja
Editor: Christina M. Udiani
Kategori: Nonfiksi, Ekonomi, Manajemen, Bisnis
Ilustrator: Thomdean
Terbit: 9 September 2019
Harga: Rp 125.000
Tebal: 264 halaman
Ukuran: 170 mm x 240 mm
Sampul: Softcover
ISBN: 9786026208965
ID KPG: 591601239
Bahasa: Indonesia
Usia: 15+
Penerbit: KPG