Tag: Sains

  • Kartun Aljabar

    Kartun Aljabar

    BUKU ALJABAR BERGAMBAR YANG ENAK DIBACA DAN LENGKAP. Mari belajar aljabar bersama Larry Gonick! Dari operasi dasar (tambah/kurang/kali/bagi), konsep persamaan dan peubah, sampai grafik dan kuadrat, semua dijelaskan dengan kartun menarik dan humor segar, juga banyak contoh dan latihan soal. Kombinasi sempurna hiburan dan pendidikan—cocok untuk siswa, mahasiswa, guru, dosen, orangtua, dan profesional. LARRY GONICK telah membuat komik sejarah, sains, dan subjek lain selama empat puluh tahun lebih. Dia pernah menjadi pengajar kalkulus di Harvard (tempat dia mendapat gelar BA dan MA matematika) serta Knight Science Journalism Fellow di MIT. Dia staf kartunis di majalah Muse.

    Penulis: Larry Gonick
    Penerjemah: Mharta Adji Wardana
    Editor: Andya Primanda
    Penataletak: Tim GMY
    Ilustrator
    Sampul: Larry Gonick (diolah kembali oleh Teguh Tri Erdyan)
    Kategori: Nonfiksi, Sains, Matematika
    Terbit: 3 November 2021
    Harga: Rp 90.000
    Tebal: 236 halaman
    Ukuran: 150 mm x 230 mm
    Sampul: Softcover
    ISBN: 9786024816780
    ID KPG: 592101957
    Bahasa: Indonesia
    Usia: 13+
    Penerbit: KPG

  • Metode Ovulasi Billings

    Metode Ovulasi Billings

    Mencegah kehamilan, atau sebaliknya, memperoleh keturunan merupakan persoalan sebagian besar pasangan suami-istri. Berbagai obat dan alat sudah banyak digunakan. Kendati berdayaguna, obat atau alat berdampak buruk pada kesehatan perempuan. Buku ini menguraikan dengan jernih dasar-dasar ilmiah Metode Ovulasi Billings (MOB) dan cara-cara menerapkannya. MOB ditemukan oleh Dr John Billings dari Australia pada 1966, dan sudah diujicobakan di berbagai negara, termasuk Indonesia sejak 1976. Tingkat keefektifannya mencapai 97 persen. MOB tidak memerlukan obat, apalagi alat. Yang diperlukan hanyalah mengenali lendir kesuburan, dan itu bisa dilakukan oleh semua perempuan. Berbeda dari metode alami lain, termasuk Metode Kalender, MOB efektif digunakan untuk perempuan dalam segala masa reproduksi: remaja, sedang menyusui maupun menjelang menopause. Perempuan dengan haid tak teratur juga disarankan untuk menggunakan metode ini.

    Penulis: Dr Evelyn Billings
    Penerjemah: Lina Yusuf, Margaret F. Hayes, FCJ, RN, & Christina M. Udiani
    Penyunting: Yul Hamiyati
    Perancang
    Sampul: Rully Susanto
    Penataletak: Wendie Artswenda
    Kategori: Nonfiksi, Sains
    Terbit: Mei 2006 (Cetakan ke-1), April 2007 (Cet-2), Desember 2008 (Cet-3)
    Harga: Rp
    Tebal: 256 halaman
    Ukuran: 135 mm x 200 mm
    Sampul: Softcover
    ISBN: 9799100453
    ISBN: Digital:
    ID KPG: 142200636S
    Usia: 15+
    Bahasa: Indonesia
    Penerbit: KPG Buku Terkait:

  • Yang Jauh Tersembunyi: Fisika Kuantum dan Teori Banyak-Dunia

    Yang Jauh Tersembunyi: Fisika Kuantum dan Teori Banyak-Dunia

    Tahukah Anda, bahwa ada banyak sekali dunia lain di luar sana? Fisika memberikan pemahaman atas dunia. Berbagai temuan dan teori baru terus memperbarui pengetahuan sains dan mengubah gambaran dunia yang disajikan fisika. Fisika kuantum menghadirkan teka-teki di gambaran itu, dengan dualitas zarah-gelombang dan prinsip ketidakpastian—dari dunia klasik yang serba pasti ke dunia kuantum dianggap tanpa kepastian, segala sesuatu hanya diketahui peluangnya. Namun fisika kuantum belum selesai. Tafsir Kopenhagen yang sekarang berlaku, dengan dualitas dan ketidakpastian, bukan kata pamungkas. Sejumlah ahli fisika lain mengusulkan: Bagaimana jika yang nyata itu bukan hanya satu kemungkinan, melainkan semuanya? Bagaimana jika segala kemungkinan bisa terjadi, di dunia-dunia yang tak terhitung banyaknya, dan terbentuk tiap kali terjadi peristiwa kuantum? Itulah yang dinyatakan Teori Banyak-Dunia, suatu tafsir alternatif yang berupaya mengembalikan kepastian dan kesederhanaan di fisika kuantum. Ahli fisika teori Sean Carroll menjelaskan fisika kuantum tanpa membuatnya misterius dan sulit diterima akal dalam buku ini. Dia juga menunjukkan bagaimana paradigma yang beda dalam fisika kuantum berpengaruh ke cara kita berpikir mengenai alam semesta dan kepastian.

    Penulis: Sean Carroll
    Penerjemah: Sandoko Kosen
    Editor: Andya
    Penataletak & Perancang
    Sampul: Pinahayu Parvati
    Kategori: Nonfiksi, Sains
    Terbit: 6 Oktober 2021
    Harga: Rp 120.000
    Tebal: 319 halaman
    Ukuran: 150 mm × 230 mm
    Sampul: Softcover
    ISBN: 9786024816483
    ISBN: Digital: 9786024816490
    ID KPG: 592101946
    Bahasa: Indonesia
    Usia: 15+
    Penerbit: KPG

  • Wabah dan Pandemi

    Wabah dan Pandemi

    “Bagi yang panik atau bingung karena pandemi sekarang, buku ini menunjukkan dengan jelas riwayat perkembangan penyakit menular dan cara mengatasinya.” —Kirkus Kini manusia sedunia mesti hidup berdampingan dengan pandemi COVID-19. Namun sebenarnya selama berabad-abad manusia telah menghadapi berbagai penyakit menular yang telah menyebabkan banyak korban jiwa, bahkan memusnahkan sejumlah masyarakat: Cacar, campak, kusta, malaria, polio, HIV, sampai COVID-19. Dengan vaksin, obat, dan berbagai cara lain, kita berusaha mengendalikan dan berharap memberantas penyakit menular. Namun penyakit menular tidak mudah dihadapi, dan sering terjadi perbedaan pendapat di antara orang awam, di antara pakar, maupun antara orang awam dan pakar. Padahal ketidaktahuan atau bahkan kebebalan dalam menghadapi penyakit menular bisa tak kalah mematikan dengan penyakit itu sendiri. Buku ini menyajikan tinjauan atas perjuangan manusia melawan penyakit menular hingga saat ini, berikut penjelasan berbagai istilahnya seperti wabah, epidemi, pandemi, isolasi, kekebalan kelompok, dan lain-lain. Ditunjukkan juga bahwa penanganan penyakit menular bukan hanya soal medis, melainkan juga punya aspek sejarah, politik, sosial, dan lain-lain. Di tengah dunia yang sedang diancam penyakit menular mematikan, buku ini menjadi pegangan jernih yang memberi wawasan dan harapan, membantu kita mengerti apa yang kita hadapi dan bagaimana kita menghadapinya selama ini.

    Penulis: Meera Senthilingam
    Penerjemah: Hera Andrayani
    Editor: Andya Primanda
    Penataletak: Teguh Tri Erdyan
    Kategori: Nonfiksi, Sains
    Terbit: 25 Agustus 2021
    Harga: Rp75.000
    Tebal: 144 halaman
    Ukuran: 135 mm x 200 mm
    Sampul: Softcover
    ISBN: 9786024816315
    ISBN: Digital: 9786024816322
    ID KPG: 592101940
    Bahasa: Indonesia
    Usia: 15+
    Penerbit: KPG

  • Kartun Kalkulus

    Kartun Kalkulus

    BUKU KALKULUS BERGAMBAR YANG ENAK DIBACA DAN LENGKAP. Larry Gonick, kartunis yang lulusan matematika, menyajikan buku pelajaran kalkulus bergambar tingkat kuliah tahun pertama yang menjelaskan dunia fungsi, limit, turunan, dan integral, menggunakan ilustrasi jelas dan membantu—serta humor untuk membuat ringan

    Bahasa: n berat—Gonick mengajarkan dasar kalkulus, dengan banyak contoh dan latihan soal. Kombinasi sempurna hiburan dan pendidikan—cocok untuk mahasiswa, guru, dosen, orangtua, dan profesional. “Bagaimana cara memanusiakan kalkulus dan membuat konsepnya jadi menarik? Jawaban cerdas Larry Gonick adalah tokoh-tokoh kartun yang berbicara, berkomentar, bercanda—sambil mengajar persamaan dan konsep dan kegunaan kalkulus. Pencapaian luar biasa, dan sangat seru.” —LISA RANDALL, profesor fisika Harvard University dan
    Penulis: Knocking on Heaven’s Door LARRY GONICK telah membuat komik sejarah, sains, dan subjek lain selama empat puluh tahun lebih. Dia pernah menjadi pengajar kalkulus di Harvard (tempat dia mendapat gelar BA dan MA matematika) serta Knight Science Journalism Fellow di MIT. Dia staf kartunis di majalah Muse.
    Penulis: & Ilustrator: Larry Gonick
    Penerjemah: Mharta Adji Wardhana
    Editor: Andya Primanda
    Pengolah
    Sampul: Teguh Tri Erdyan
    Penataletak: Pinahayu Parvati
    Kategori: Nonfiksi, Sains, Komik
    Terbit: 11 Agustus 2021
    Harga: Rp90.000
    Tebal: 256 halaman
    Ukuran: 150 mm x 230 mm
    Sampul: Softcover
    ISBN: 9786024816209
    ID KPG: 592101929
    Usia: 17+
    Bahasa: Indonesia
    Penerbit: KPG

  • Kartun Biologi

    Kartun Biologi

    Kartunis Larry Gonick dan profesor biologi Dave Wessner berkolaborasi membuat kartun lengkap dan lucu mengenai berbagai topik dalam biologi. Apa kamu pingsan waktu disuruh membedah kodok di sekolah? Apa kamu anggap kegunaan DNA hanya menentukan siapa anaknya siapa? Apa kamu masih percaya penggolongan kehidupan cuma “hewan, tumbuhan, manusia”? Jika jawabanmu “ya” untuk pertanyaan-pertanyaan itu, maka kamu perlu Kartun Biologi. Kartunis Larry Gonick bersama profesor biologi Dave Wessner telah menulis buku petunjuk yang kocak dan informatif mengenai sains kehidupan. Dari cara kerja sel, keajaiban gen, siklus metabolisme, sampai urusan reproduksi, Kartun Biologi menggunakan ilustrasi sederhana, jernih, dan lucu untuk membuat konsep-konsep biologi bisa dipahami dan menghibur. Entah kamu melihat kehidupan melalui mikroskop atau mencarinya di alam, buku ini akan membantumu.

    Penulis: & Ilustrator: Larry Gonick & Dave Wessner
    Penerjemah: Damaring Tyas W. Palar
    Editor: Andya Primanda
    Pengolah
    Sampul: Teguh Tri Erdyan
    Penataletak: PT Grafika Mardi Yuana
    Kategori: Nonfiksi, Sains, Komik
    Terbit: 11 Agustus 2021
    Harga: Rp100.000
    Tebal: 320 halaman
    Ukuran: 150 mm x 230 mm
    Sampul: Softcover
    ISBN: 9786024816223
    ID KPG: 592101930
    Usia: SU
    Bahasa: Indonesia
    Penerbit: KPG

  • Berbohong dengan Statistik

    Berbohong dengan Statistik

    Benjamin Disraeli (1804-1881) mengatakan ada tiga macam kebohongan: ngibul, bohong, dan statistik. Kendati peringatan ini telah berusia lebih dari seabad, statistik yang mengecoh masih saja kita jumpai hingga sekarang. Masih ingat iklan “tujuh dari sepuluh perempuan Indonesia menggunakan produk X”? Spanduk di belakang gedung MPR yang bertuliskan “jika Anda menolak si X maka Anda menyakiti hati sejuta pemilih partai Y”? Atau barangkali hasil riset yang menyimpulkan “dua dari tiga lelaki Jakarta berselingkuh”? Buku ini mirip panduan bagaimana menggunakan statistik untuk mengelabui. Karena para penipu telah mahir menerapkan berbagai trik di dalam buku ini, orang-orang jujur seperti Anda layak membacanya untuk membela diri. Buku ini juga layak dibaca oleh mereka yang ingin belajar statistik lewat contoh sehari-hari.

    Penulis: Darrell Huff
    Penerjemah: J. Soetikno Pr. & Christina M. Udiani
    Editor: Andya Primanda
    Ilustrator: Irving Geis
    Perancang
    Sampul: & Penataletak: Pinahayu Parvati
    Kategori: Nonfiksi, Sains, Statistik
    Terbit: Mei 2002 (Cetakan pertama), 7 Juli 2021 (Cetakan kedua)
    Harga: Rp80.000
    Tebal: 182 halaman
    Ukuran: 135 mm x 200 mm
    Sampul: Softcover
    ISBN: 9786024816032
    ID KPG: 592101927
    Usia: 15+
    Bahasa: Indonesia
    Penerbit: KPG

  • Mahadata: Bagaimana Revolusi Informasi Mengubah Hidup Kita

    Mahadata: Bagaimana Revolusi Informasi Mengubah Hidup Kita

    Mahadata (Big Data) sering disebut-sebut orang akhir-akhir ini. Mahadata dianggap sesuatu yang akan—atau sudah—berpengaruh besar dalam zaman informasi. Namun apa sebenarnya mahadata? Bagaimana mahadata bekerja, apa saja manfaatnya, dan adakah dampak buruk mahadata? Buku ini menjadi pengantar untuk mengenal mahadata, berikut berbagai contoh penerapannya, di antaranya oleh Netflix, CERN, dan Amazon.

    Penulis: Brian Clegg
    Editor: Andya Primanda
    Penerjemah: D. Anshar
    Penataletak & Perancang
    Sampul: Pinahayu Parvati
    Kategori: Nonfiksi, Sains
    Terbit: 16 Juni 2021
    Harga: Rp 80.000
    Tebal: 164 halaman
    Ukuran: 135 mm x 200 mm
    Sampul: Softcover
    ISBN: 9786024816001
    ID KPG: 592101920
    Usia: 15+
    Bahasa: Indonesia
    Penerbit: KPG

  • Pale Blue Dot

    Pale Blue Dot

    Dalam Pale Blue Dot, Carl Sagan melanjutkan tamasya bersama kita menjelajah ruang dan waktu, mengajak umat manusia menembus garis depan baru—antariksa. Sagan menceritakan berbagai perjalanan manusia ke antariksa, dengan wahana berawak maupun tak berawak, yang sudah dilaksanakan maupun sedang direncanakan. Sagan menyerukan agar kita melanjutkan upaya menjangkau dunia-dunia lain di tata surya maupun di luarnya, bukan hanya demi mendapat pengetahuan, melainkan juga untuk kelestarian jangka panjang spesies manusia dan keturunannya.

    Penulis: Carl Sagan
    Penerjemah: Ratna Satyaningsih
    Editor: Andya Primanda
    Kategori: Nonfiksi, Sains
    Terbit: 17 Februari 2021
    Harga: Rp110.000
    Tebal: 364 halaman
    Ukuran: 150mm x 230mm
    Sampul: Softcover
    ISBN: 9786024815370
    ID KPG: 592101883
    Usia: 15+
    Bahasa: Indonesia
    Penerbit: KPG

  • Kartun Lingkungan

    Kartun Lingkungan

    Kamu tahu bedanya ekologi dan ekonomi? Atau bertanya-tanya Revolusi Hijau terjadi di negara apa? Atau penasaran apa itu Efek Rumah Kaca? Kalau begitu kamu harus baca Kartun Lingkungan supaya lama-lama paham soal lingkungan. Kartun Lingkungan membahas berbagai topik utama lingkungan: daur kimia, komunitas makhluk hidup, jaring-jaring makanan, pertanian, pertumbuhan penduduk, sumber-sumber energi dan bahan mentah, pembuangan dan daur ulang limbah, perkotaan, polusi, pembabatan hutan, penipisan lapisan ozon, dan pemanasan global. Semua topik ini ditempatkan dalam konteks ekologi, disertai pembahasan mengenai dinamika populasi, termodinamika, perilaku sistem yang kompleks. “Humor Gonick yang gila-gilaan ternyata efektif … komentarnya cemerlang…” –Los Angeles Times “…sedemikian jenaka dan cerdas sehingga pembaca hampir-hampir tak sadar sedang disodori dasar-dasar pengetahuan yang menyeluruh…” –Omni “Gonick memang tiada duanya.” –Discover

    Penulis: Larry Gonick
    Editor: Andya Primanda
    Perancang
    Sampul: Harits Farhan
    Penata Letak: Wendie Artswenda
    Kategori: Nonfiksi, Sains, Komik
    Terbit: 3 Februari 2021
    Harga: Rp75.000
    Tebal: 239 halaman
    Ukuran: 150 mm x 230 mm
    Sampul: Softcover
    ISBN: 9786024815363
    ID KPG: 592101881
    Usia: 15+
    Bahasa: Indonesia
    Penerbit: KPG